STUDI BANDING DINAS PENDIDIKAN PEMUDA & OLAH RAGA KABUPATEN DEMAK KE PAUD BERPRESTASI TINGKAT JATENG



Sabtu (24/10) Dinas Pendidikan Pemuda & Olah Raga Kabupaten Demak yang terdiri atas Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Bidang Pendidikan Non Formal, staff, dan perwakilan pengelola & pendidik  melakukan studi banding ke PAUD IT Fi Ahsani Taqwim Temanggung (FAT). Kunjungan ini dilaksanakan terkait dengan prestasi PAUD IT FAT sebagai PAUD berprestasi tingkat Jawa Tengah 2015.

Tujuan studi banding dari Dinas Pendidikan kabupaten/ kota lain adalah berbagi ilmu dan pengalaman dari PAUD IT FAT sehingga meraih Juara 1 PAUD berprestasi tingkat Jawa Tengah. Selain itu, tujuan studi banding adalah untuk meningkatkan kualitas pendidikan di tingkat PAUD.

Budi Andarti, Kepala PAUD IT FAT menyampaikan bahwa sesuai informasi dari juri lomba, ada 3 kekuatan di PAUD Terpadu FAT, yakni program parenting berjalan dengan baik, akuntabilitas dan transparasi pengelolaan keuangan, kebermanfaatan bagi lembaga dan masyarakat.


Dalam kegiatan studi banding ini dilaksanakan beberapa kegiatan yaitu penyampaian selayang pandang, dialog pengelolaan lembaga, observasi bukti fisik dan administrasi terkait pengelolaan lembaga termasuk administrasi KBM / Kurikulum, dan dialog terkait KBM. (ata)
Previous
Next Post »